
Mengatur pengiriman jenazah antar kota atau negara melibatkan peraturan dan prosedur yang rumit dengan berbagai pihak, serta dipengaruhi oleh tujuan pengiriman, persyaratan negara, dan maskapai penerbangan. Dalam situasi sulit seperti ini, agen layanan duka Amerta Human Remains hadir untuk menangani pengiriman jenazah dengan solusi lengkap, mulai dari persiapan peti jenazah, pengawetan, hingga proses administrasi dan izin yang diperlukan. Berikut adalah informasi umum terkait syarat, ketentuan, dan prosedur kargo jenazah baik melalui jalur darat dan jalur udara
Dokumen yang diperlukan
Akta Kematian
Akta atau surat kematian resmi yang dirilis oleh rumah sakit atau otoritas berwenang.
Surat Keterangan Pengawetan Jenazah
Surat ini menjelaskan bahwa jenazah telah melalui proses pengawetan (pembalseman) atau pengolahan lain secara khusus agar aman untuk diangkut serta mengikuti standar keselamatan yang diperlukan untuk pengiriman,
Surat Izin Angkut Jenazah
Surat Izin Pengangkutan Jenazah merupakan izin resmi yang dikeluarkan oleh otoritas setempat, seperti pemerintah atau instansi pemakaman untuk memindahkan jenazah dari satu tempat ke tempat lain.
Surat Keterangan Karantina
Surat Keterangan Karantina merupakan dokumen yang diberikan oleh dokter atau otoritas media yang menyatakan bahwa jenazah tidak membawa resiko kesehatan bagi pihak lain selama proses transportasi. Surat ini sering kali diperlukan untuk pengiriman jenazah ke negara yang memiliki persyaratan kesehatan yang ketat.
Paspor Jenazah (Jika ada)
Paspor merupakan identitas resmi yang membuktikan kewarganegaraan jenazah. Paspor sangat dibutuhkan untuk mengirim jenazah antar negara untuk memverifikasi identitas jenazah dan memfasilitasi proses administrasi.
Dokumen Identitas Pendamping
Jika terdapat pendamping untuk pengiriman jenazah, maka pendamping perlu untuk menunjukkan identitas diri seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP). Namun jjika tidak ada pendamping, maka pihak bandara atau layanan jasa kargo jenazah akan berkoordinasi dengan penerima di lokasi tujuan.
Peti Jenazah
Untuk memastikan keselamatan dan kelancaran pengiriman melalui udara, peti jenazah harus memenuhi berbagai persyaratan teknis dan hukum yang ditetapkan oleh dinas kesehatan setempat, maskapai penerbangan, dan bandara tujuan. Namun untuk jalur darat umumnya dapat menggunakan peti jenazah biasa.

Biaya Pengiriman Jenazah
Biaya pengiriman jenazah ditentukan oleh beberapa faktor, seperti tujuan, moda transportasi, berat peti jenazah, dan persyaratan lain yang diperlukan. Umumnya pengiriman melalui jalur darat cenderung lebih terjangkau dibanding jalur udara karena selain prosedur yang lebih ketat, setiap maskapai juga memiliki tarif yang berbeda-beda. Amerta Human Remains memiliki paket-paket layanan pengiriman jenazah agar dapat sampai ke kota tujuan. Biaya tersebut sudah termasuk pengurusan dokumen, persiapan jenazah, hingga pengawalan selama proses pengiriman.
Mengirim jenazah merupakan tugas yang penuh dengan tanggung jawab, dan Amerta Human Remains memiliki pengalaman nyata bekerja sama dengan maskapai penerbangan dan otoritas terkait untuk memastikan proses pengiriman berjalan lancar dan tepat waktu, tanpa mengabaikan protokol kesehatan atau keselamatan. Hubungi WhatsApp kami (fast respon) untuk informasi layanan duka lebih lanjut.